Interpretasi Matthew M. Williams akan warisan Hubert de Givenchy untuk koleksi pria spring/ summer 2024 adalah permainan detil couture yang diaplikasikan pada berbagai potongan outdoor gear berbasis pakaian sehari-hari. Pakaian yang biasanya berfungsi sebagai pakaian kegiatan outdoor dihadirkan di tingkat yang lebih elegan sebagai ekspresi individu pria modern yang berkarakter klasik tapi masih tetap ingin relevan dengan perkembangan mode.
Sebenarnya seragam sekolah adalah ide inti dari koleksi ini, dan kemudian dikembangkan Williams dengan perlengkapan outdoor yang bernuansa “anak sekolah” juga. Di awal koleksi terlihat jelas palet hitam putih dengan dasi yang menjadi interpretasi pakaian seragam sekolah. Dibuat dengan siluet longgar pada celana stelan jas. Selain itu, koleksi ini terlihat lebih berwarna dari koleksi sebelumnya, pink, mint, kuning, baby blue, marun dan hijau. Yang dibuat dengan permainan tekstur material yang terkombinasi antara rajut, jersey, denim, kulit dan katun poplin. Untuk kulit, Williams banyak bermain dengan teknik pengolahan kulit sehingga menghasilkan tekstur yang tak biasa pada kulit yang digunakan pada jaket hingga tas ransel kecil.
Untuk tas, yang wajib ada pada koleksi Givenchy, Williams menerjemahkan bentuk baru tas Pandora dalam bentuk yang sedikit berbeda yang disuntikan dengan model tas outdoor atau technical bag. Baik dengan model ransel atau fanny pack yang dipakai di pinggang. Tas- tas ini memiliki aksen kulit dan tali yang membuatnya sangat outdoorsy dan maskulin. Perpaduan antara elegan sartorial Givenchy dengan suntikan berbau kegiatan luar ruang ini menghasilkan look yang luxury untuk kaum muda tanpa terlihat kasual. Yang lebih penting lagi adalah, koleksi ini sama sekali jauh dari kesan street wear yang trendy, yang sudah hampir ditinggalkan.