Produktivitas menjadi tantangan besar bagi para profesional modern, terutama mereka yang memiliki jadwal padat atau bekerja secara remote. Konten kreator Kevin Anggara mengungkapkan caranya menjaga keseimbangan hidup agar tetap produktif menggunakan Galaxy Ring, perangkat smart wearable terbaru dari Samsung. Dengan fitur-fitur canggih berbasis AI, Galaxy Ring mendukung Kevin dalam mengelola stres, meningkatkan kualitas tidur, dan menjaga kesehatan tubuh setiap hari.
“Sebagai konten kreator dengan jadwal padat, tantangan terbesar saya adalah menjaga gaya hidup sehat di tengah kesibukan. Galaxy Ring membantu saya mengatasi hal ini. Perangkat ini bisa kasih tau kesiapan tubuh kita menjalani hari dengan Energy Score,” ujar Kevin Anggara.
Berikut adalah tiga cara Kevin Anggara memanfaatkan Galaxy Ring untuk menjaga produktivitasnya.
Energy Score Membantu Menghindari Burnout
Burnout sering kali terjadi saat tubuh dipaksa tetap produktif meskipun tidak dalam kondisi prima. Berdasarkan penelitian American Psychological Association (APA), burnout dapat berdampak negatif pada kinerja dan produktivitas. Dengan fitur Energy Score pada Galaxy Ring, pengguna bisa mengetahui kondisi tubuh setiap pagi dan menyesuaikan aktivitas harian secara bijak.
Kevin memanfaatkan fitur ini untuk menjaga keseimbangan aktivitasnya. “Setiap pagi, saya melihat angka Energy Score dan membuat agenda berdasarkan tingkat kebugaran tubuh saya,” jelas Kevin. Dengan begitu, ia dapat menghindari overworking sekaligus memastikan tubuhnya mendapatkan waktu pemulihan yang cukup.
Wellness Terpantau untuk Gaya Hidup yang Lebih Baik
Menjaga wellness menjadi prioritas bagi Kevin agar produktivitasnya tetap optimal. Galaxy Ring menjadi solusi andalan dengan teknologi AI yang mampu menganalisis data tubuh, seperti kualitas tidur dan aktivitas fisik, serta memberikan Wellness Tips yang disesuaikan dengan kebutuhan pengguna.
“Saya suka integrasi seamless antara Galaxy Ring dan aplikasi Samsung Health. AI-nya memberikan insight yang benar-benar personal, seperti saran aktivitas harian yang bisa saya terapkan. Semua fitur ini saya nikmati tanpa biaya langganan tambahan,” kata Kevin. Dengan memantau kondisi tubuh setiap hari, Kevin dapat menjalani rutinitas yang sehat dan terorganisir.
Strategi Mengelola Stres Lebih Mudah dengan Galaxy Ring
Stres yang tidak terkendali dapat menjadi hambatan besar untuk produktivitas. Galaxy Ring membantu Kevin memantau pola stres melalui detak jantung. Dengan data ini, ia bisa memahami kapan tubuhnya merespons tekanan kerja dan mengambil langkah antisipasi, seperti melakukan teknik relaksasi atau beristirahat sejenak.
“Galaxy Ring sangat praktis dibawa ke mana saja. Dengan baterai tahan hingga tujuh hari dan charging case yang dapat digunakan hingga tiga minggu, saya bisa traveling tanpa khawatir,” ungkap Kevin. Perangkat ini membantu Kevin tetap fokus dan bebas stres, bahkan saat menghadapi jadwal kerja yang padat.
Saatnya Produktivitas Lebih Maksimal dengan Galaxy Ring
Bagi kamu yang ingin tetap produktif seperti Kevin Anggara, kini saatnya memiliki Galaxy Ring. Perangkat ini hadir dalam tiga warna elegan (Black, Silver, dan Gold) serta sembilan ukuran berbeda untuk kenyamanan maksimal.
Annisa Maulina, MX Product Marketing Senior Manager, mengatakan, “Galaxy Ring dirancang untuk memberikan pemahaman mendalam tentang kondisi tubuh pengguna melalui Galaxy AI, membantu mereka membangun rutinitas sehat dan produktif.”
Dapatkan Galaxy Ring seharga Rp6.499.000 di Samsung Indonesia. Nikmati diskon hingga 20% untuk pembelian bersama perangkat Galaxy lainnya hingga 30 November 2024.
Segera miliki Galaxy Ring dan jadikan hidupmu lebih produktif serta terorganisir!