Louis Vuitton generasi baru Escale hadir dalam empat varian dengan dua material case yang berbeda, rose gold dan platinum. Jam tangan dress watch ini hadir lagi setelah 10 tahun yang lalu Louis Vuitton memperkenalkan edisi pertamanya yang dulu lahir bergaya sporty.

Melihat secaa visual, generasi baru ini hadir dengan estetika dan kode desain Louis Vuitton yang sangat kental. Seperti panel penyambung yang terdapat pada peti-peti Louis Vuitton, terdapat pada jam tangan ini, berada di posisi samping case yang berfungsi sebagai pengait pada strap jam tangan dan juga pada dial yang menjadi pengganti angka 12, 3, 6 dan 9. Selain itu, dial-lah yang membedakan ke-empat jam tangan ini dan satu yang berukuran 40.5 mm sementara yang tiga lainnya berukuran 39 mm. Untuk kategori jam tangan dress watch, jam tangan ini hadir memenuhi kebutuhan tersebut. Klasik dan minimalis tanpa dekorasi yang berlebihan.

Untuk Escale dengan case rose gold 18 karat, terdapat dua dial berbeda, putih dan biru, dengan strap kulit camel untuk dial putih dan strap kulit biru untuk dial biru. Keduanya menggunakan movement yang sama, Caliber LFT023 self-winding mechanical movement, untuk menjalankan fungsi penunjuk jam, menit dan tanggal dengan daya simpan tenaga hingga 50 jam.

Sementara Louis Vuitton Escale versi paltinum yang terdiri dari 39 mm dengan dial meteorite, menggunakan white gold 18 karat untuk jarum jam dan indeks pengganti angka. Untuk movement, jam tangan ini menggunakan Caliber LFT023 self-winding mechanical movement dan mampu bertahan hingga 50 jam. Yang terakhir adalah yang paling “flashy” diantara semuanya, karena pada bagian bezel ditaburi dengan berlian berpotongan brilliant cut sebanyak 16 butir dan juga pada sisi luar case yang juga bertabur berlian berpotongan baguette. Untuk dial berwarna hitam berupa onyx dengan white gold 18 karat pada jarum jam.
