Koleksi Chanel yang terinspirasi dari warna hutan musim gugur di akhir musim panas, merupakan perpaduan berbagai warna alam yang romantis. Dimana daun-daun mengering menjadi coklat keemasan, dahan yang kering dan botak, lumut yang mulai tumbuh hingga langit yang berawan.
Kisah musim gugur tersebut tidak hanya tertuang pada koleksi pakaian siap pakai, namun juga pada aksesoris seperti giwang, kalung dan gelang. Ornamen dan ukiran modern klasik, menjadi bintang utama pada desain aksesoris Chanel yang direka ulang seperti bukan semanggi berdaun empat, salib Chanel yang legendaris dan logo CC yang selalu mengalami modifikasi dan perubahan ornamen.
F
Foto dok. Chanel