Jean Cassegrain, CEO Longchamp Paris, yang berkunjung ke Jakarta pada awal bulan Juli lalu, mengatakan bahwa Indonesia adalah pasar yang sangat penting untuk Longchamp. “Kami terus berusaha melakukan berbagai inovasi agar tetap relevan dengan teknologi dan trend yang begitu cepat berubah, dan mengangkat Kendall Jenner sebagai Brand Ambassador, adalah salah satu langkah berani yang kami ambil”, ucap Jean di sela-sela jamuan makan siang dengan Luxina pada awal bulan Juli lalu.
Jean juga mengungkapkan bahwa pasar Jepang, Cina dan Korea adalah pasar yang sudah matang. Dan Indonesia akan menuju pada tahap tersebut. Indonesia dengan Malaysia, Singapura dan Thailand merupakan pasar yang kuat, dan Longchamp mendapat banyak dukungan dari ke empat negara tersebut. Database yang dimiliki Longchamp adalah, bahwa pembeli Longchamp di Paris, masih di dominasi oleh pasar Asia Tenggara, terutama Indonesia. Hal tersebut yang membuat mereka untuk terus memperkuat fondasi pasar di Indonesia.
Tidak salah bila Longchamp memutuskan untuk memperbesar butiknya di Plaza Indonesia. Dengan menyediakan koleksi yang lebih lengkap dan penambahan koleksi pakaian siap pakai. Yang mana pada butik Plaza Senayan tersedia koleksi Longchamp untuk pria. Sehingga variasi produk yang tersedia di pasar Indonesia begitu luas. Bukan hanya pada tas dan aksesori, tapi juga pada pakaian siap pakai wanita.
Namun untuk tetap bisa mempertahan brand, yang masih dipegang oleh perusahaan keluarga, Longchamp sangat bangga untuk terus mempertahankan semua gaya warisan pada DNA brand. Tapi untuk tetap relevan, Longchamp melakukan berbagai kolaborasi dengan individu-individu yang strategis. Menambah varian koleksi dan ekspansi di ranah pakaian siap pakai. Sehingga Longchamp kini tidak hanya dikenal sebagai leather goods brand, tapi juga sebagai fashion brand.
Jean menambahkan, tantangan terberat mereka adalah menghadapi kompetisi dengan perusahaan konglomerasi. Yang mana Longchamp adalah perusahaan keluarga, yang dikelola dengan cara management keluarga tapi dengan profesionalisme tinggi. “Disini kami harus tetap memperkuat identitas kami, karena ini yang membedakan Longchamp dengan brand lain. Baik identitas sebagai brand Paris mauoun identitas kualitas dari produk yang kami buat”, tambahnya pada akhir perbincangan.
Foto dok. Longchamp