Memberikan hadiah selalu terhambat disaat kita kehabisan ide barang apa yang tepat untuk dibeli. Bahkan mungkin barang yang sama bisa saja diterima oleh penerima bila ide kado terpikir begitu sempit. Apalagi bila penerima hadiah adalah pria.
Ermenegildo Zegna, telah menyiapkan beberapa ide brilian untuk persiapan hadiah-hadiah akhir tahun ini. Yang mana akhir tahun sudah didepan mata dan pencarian hadiah akan memakan waktu yang tidak sedikit. Dan sebaiknya ini sudah Anda persiapkan sematang mungkin saat ini. Bagi Anda yang merayakan hari Natal, ini tentunya adalah saat yang sangat tepat.
Variasi hadiah dari Ermenegildo Zegna merupakan variasi yang terdiri dari berbagai permainan hingga perangkat hobi dengan desain yang sophisticated dan modern. Kartu remi yang lengkap dengan dompet yang terbuat dari kulit yang dianyam, permainan Sudoku hingga domino yang disimpan dalam sebuah tas kulit dan mudah untuk dibawa traveling.
Kemudian untuk melengkapi koleksi kebutuhan hobi Ermenegildo Zegna menyiapkan perangkat audio dengan sentuhan ultra modern. Speaker berbingkai kulit, earphone dengan sarung kulit hingga perangkat piringan hitam untuk bermain disc jockey. Perangkat ini adalah hasil kolaborasi antara Zegna dan Master & Dynamic, sebuah bran yang dikenal memiliki kualitas prima dan terkenal akan desainnya yang sophisticated serta premium.
Pelengkap lainnya yang bisa menjadi ide hadiah, tentu saja tersedia tas ransel kulit anyaman dan kacamata hitam. Semua koleksi hadiah ini terdiri dari dua warna, hitam dan coklat tan yang semua terbuat dari kulit yang diolah secara matang hingga menghasilkan kulit dengan efek maskulin yang kental.
Bila Anda tidak sabar menunggu akhir tahun, mungkin ini bisa menjadi hadiah early Christmas atau reward pada diri sendiri.
Foto dok. Ermengildo Zegna