Sukses membangun kemitraan antara Emirates dan flydubai, kedua maskapai ini mengumumkan 16 destinasi liburan eksotis terbaru yang memungkinkan para penumpang Emirates untuk terbang hanya dengan menggunakan satu tiket tujuan.
Ya, Emirates dan flydubai mengambil langkah ini untuk memudahkan para wisatawan dan pelanggan setianya terbang dengan satu tiket menuju destinasi populer, seperti Bratislava, Istanbul, Zanzibar dan Kilimanjaro. Anda yang ingin berwisata ke destinasi tersebut dapat memesan satu tiket tujuan melalui Emirates.com, Pusat Layanan Emirates, atau travel agent.
“Kami sangat antusias untuk menerima respon positif dari para penumpang. Sekitar 14.000 tiket sudah terjual selama minggu pertama pengoperasian, dan ini melebihi ekspektasi kami. Kami telah melihat bahwa begitu tingginya permintaan untuk rute perjalanan dari Eropa dan Amerika menuju berbagai destinasi di Asia Selatan,” ujar Direktur Emirates, Tim Clark.
“Kemitraan ini merupakan kesempatan pertama bagi kedua maskapai untuk memperlihatkan kekuatan jaringan keduanya ketika digabungkan. Hal ini akan menawarkan pilihan destinasi yang lebih banyak bagi para wisatawan yang ingin merencanakan perjalanan mereka. Kami ingin mempermudah dan memberikan kenyamanan bagi para penumpang dalam menjelajah dunia.”
Dikesempatan yang sama, CEO flydubai, Ghaith Al Gaith mengatakan, “Ada banyak sekali keuntungan yang diperoleh dari jaringan udara internasional Dubai yang telah mendapatkan pengakuan dari banyak wisatawan yang ingin terus menjelajah dunia bersama kami. Kemitraan antara kedua maskapai ini sesuai dengan komitmen kami untuk terus memberikan kemudahan bagi para penumpang. Kini, dengan adanya 16 destinasi terbaru, selain memfasilitasi para wisatawan, kami juga ingin mereka untuk menikmati layanan unik dari kedua maskapai,”
Berikut adalah 16 destinasi eksotis terbaru dari kemitraan antara Emirates dan flydubai:
Bratislava (Slovakia)
Chittagong (Bangladesh)
Djibouti (Djibouti)
Dushanbe (Tajikistan)
Hargeisa (Somalia)
Istanbul – Sabiha Gokcen (Turki)
Kathmandu (Nepal)
Kilimanjaro (Tanzania)
Mattala Rajapaksa (Sri Lanka)
Makhachkala (Rusia)
Podgorica (Montenegro)
Sylhet (Bangladesh)
Ufa (Rusia)
Voronezh (Rusia)
Yerevan (Armenia)
Zanzibar (Tanzania)
Emirates dan flydubai akan terus memberikan penawaran mereka untuk pengalaman terbang yang sesuai dengan keunikan masing-masing maskapai. Untuk pemesanan tiket di 16 destinasi terbaru, para penumpang Emirates akan mendapatkan hidangan makanan dan juga kuota bagasi pada penerbangan yang dioperasikan oleh flydubai di Kelas Bisnis dan juga Ekonomi. Tak hanya itu, Anda akan mendapatkan keuntungan berupa minimum connection time (MCT) yang sangat rendah antara Emirates di Terminal 3 dan flydubai di Terminal 2 menjadi 120 menit. Ini merupakan salah satu komitmen dari kedua maskapai untuk terus memberikan kemudahan kepada para penumpang.
Sementara khusus anggota Emirates Skywards, Anda dapat mengumpulkan miles Skywards dan Skywards Tier pada penerbangan codeshare sesuai dengan program miles Skywards. Sebagai tambahan dari kuota bagasi gratis Emirates, anggota Skywards Premium juga dapat menikmati kuota bagasi tambahan sebanyak 20kg untuk kelompok Platinum, 16kg untuk kelompok Gold, dan 12kg untuk kelompok Silver pada penerbangan codeshare yang dioperasikan oleh flydubai.
Untuk kelompok Skywards Silver, Gold dan Platinum yang terbang dengan penerbangan codeshare dapat mengakses konter check-in Kelas Bisnis flydubai dan mendapatkan priority tags. Keuntungan lainnya untuk anggota frequent flyer dan loyalty program dari masing-masing maskapai akan diumumkan pada waktunya.