Koleksi Missoni SS25 menegaskan kekuatan dan signature motif Zigzag menjadi berdimensi dan 3D dengan gaya desain yang eklektik. Sang Direktur Kreatif, Filippo Grazioli, membawa Missoni ke dimensi baru pada peragaan busana Spring Summer 2025 di Milan Fashion Week, memadukan kreativitas artistik dan motif zigzag ikonik. Dengan mengangkat estetika bold dan eksentrik, Grazioli menggali kembali arsip Missoni dan meremajakan pola-pola khasnya dengan nuansa avant-garde yang inovatif. Inspirasi dari seniman modernis Ruth Asawa juga turut membentuk koleksi ini, menghadirkan elemen tiga dimensi yang dinamis pada busana.
Knitwear dan Zigzag Membentuk Keunikan Koleksi SS25
Kekuatan koleksi ini terletak pada keeksentrikannya. Grazioli mengekspresikan visi bold Missoni melalui kreasi zigzag yang diaplikasikan ke gaun dengan tekstur inovatif dan penuh energi. Desain yang unik seperti dress berpotongan jaket, atasan tubular, dan tunik berpayet besar menciptakan gebrakan visual yang tidak hanya menggugah, tetapi juga mengukuhkan Missoni sebagai brand yang tak takut bereksperimen.
Foto: Kendam.com