Ini sudah sering kali saya sampaikan, bahwa inovasi siluet pakaian pria tidak sevariatif pakaian wanita. Maka bagaimana mengakali inovasi pakaian pria? Alessandro Sartori, direktur kreatif untuk rumah mode pria, Zegna,tak pernah berhenti dalam mencari dan menemukan material baru untuk karyanya. Struktur Zegna yang terintegrasi secara vertikal yang berasal dari Oasi Zegna – yang merupakan awal dari nilai yang dianut rumah mode Zegna – memastikan bahwa tingkat kepedulian yang luar biasa berada di jantung dari semua yang Zegna lakukan. Oasi Zegna disaat bersamaan memungkinkan untuk melihat ke belakang sambil tetap fokus pada masa depan.
Seperti diatas, dan selalu menjadi cerita utama pada kolesi Zegna, material adalah kunci pada setiap potong pakaian yang dibuat. Yang mana ini merupakan keuntungan besar Sartori sebagai direktur kreatif karena Zegna memiliki pengolah kain dari A hingga Z, yang memungkin Sartori untuk terus mengeksplorasi berbagai jenis kain dari hulu ke hilir. “Di Zegna saya memiliki kesempatan yang belum pernah ada sebelumnya untuk membuat kain mulai dari menenun hingga finishing, menantang pabrik kami, mendorong mereka untuk mengeksplor wilayah yang belum dipetakan. Ini memungkinkan saya untuk membentuk siluet kami langsung dari masalah, memastikan bahwa komitmen kami terhadap inovasi dan keunggulan berakar di setiap langkah proses. Hasilnya adalah bahasa yang mencakup semua yang benar-benar progresif” ucap Alessandri dari rilis resmi Zegna untuk koleksi winter 2023 ini.
Dengan kekuatan tersebut, maka lahirlah koleksi musim dingin dengan siluet-siluet serba longgar yang rileks dalam warna-warna monokromatik dan earth tone dengan suntikan kejuatan kuning mustard, pink, oranye dan kuning. Trend siluet cocooning juga tampak pada koleksi ini, seperti dari potongan bomber jaket, puffy jaket dan polo shirt sweater. Volume menjadi permainan utama pada koleksi ini, yang membuatnya juga menjadi pakaian genderless, tanpa melibatkan pola pakaian wanita dan intervensi trend. Ini yang membuat Zegna, di tangan Sartori tidak kehilangan identitas sebagai jenama luxury pakaian pria, sebagai pakaian pria modern lebih tepatnya. Sartori membuat ruang yang lebih antara kulit dan kain lewat efek volume tersebut, namun tetap membiarkannya bersentuhan agar tetap merasakan luxury pada tekstur selembar kain hasil inovasi Zegna.
Foto dok. Zegna