Apakah ada pernah berpikir kalau perhiasan emas dan berlian lebih sustainable daripada perhiasan artifisial? Selain modelnya yang everlasting, perhiasan dari logam mulia dan batu mulia juga berfungsi sebagai investasi dan aset. Lihat saja perhiasan kerajaan Inggris yang sudah dipakai turun temurun, sustainability – nya sangat terjaga dengan baik.
Tapi disini kita tidak akan membicarkan hal tersebut panjang lebar, namun lebih kepada hal yang masih viral di internet dan media sosial, Met Gala, dan perhiasan-perhisan berlian yang berseliweran selama acara tersebut berlangsung. Seperti apa perhiasan yang dipakai undangan? apakah hanya wanita saja yang memakainya? Trend apa yang dominan dari perhiasan yang dipakai?
Kalau melihat domonasi model dan desain, kalung dengan model choker yang melilit pas di leher sangat mendominasi. Mulai dari ukuran kecil hingga lebar seperti kerah turtle neck. Seperti yang dipakai oleh Kendall Jenner, kalung kristal yang menjadi bagian dari gaunnya. Kesamaan lainnya adalah, ukuran batu yang besar sepertinya juga mendominasi. Perlombaan besar-besaran karat batu mulia dan berlian, beradu cukup sengit dari berbagai rumah perhiasan. Begitu juga dengan anting tapi berbeda pada cincin. Cincin terlihat lebih kecil dan tipis dengan barisan berlian yang lebih kecil-kecil.
Choker
Foto Getty Images. Foto utama : gaun Valentino haute couture