Baru-baru ini, LG Electronics Indonesia resmi meluncurkan TV Ultra High Definition (UHD) dengan teknologi Nano Cell. Lantas, kenapa Anda perlu mengganti TV Anda dengan yang satu ini?
Ketika terdengar kabar bahwa LG Electronics mulai menciptakan teknologi nano cell untuk diaplikasikan pada TV keluaran terbaru mereka, mungkin sebagian besar penggemar teknologi di Indonesia sudah tidak sabar untuk menantikan kapan teknologi ini bisa mulai dinikmati di ruang keluarga Anda. Di penghujung semester pertama tahun ini, PT. Electronics Indonesia pun resmi meluncurkan TV Ultra High Definition (UHD) yang telah dibenamkan teknologi nano cell tersebut.
Sepertinya, sudah saatnya Anda mengganti TV yang ada di ruang keluarga itu. Namun, sebelum Anda berpikir ulang, sebaiknya cari tahu dulu 5 alasan kenapa Anda perlu mengganti TV lama Anda dengan UHD TV LG yang canggih ini.
1. Gambar menjadi lebih realistis
TV generasi ketiga dari lini premium LG Super UHD TV ini memiliki gambar yang sangat realistis. Tentu saja berkat teknologi nano cell yang ada di dalamnya. Menurut Riki Siuwandy, Product Marketing TV LG Electroncis Indonesia, “Generasi terbaru LG Super UHD TV ini mewakili komitmen sekaligus keberhasilan LG Electronics untuk terus menggerakkan teknologi media penampil ke level yang lebih tinggi.”
Teknologi Nano Cell dalam LG Super UHD TV terbaru ini merupakan penggunaan partikel khusus dalam ukuran seragam dengan diameter sekitar satu nanometer yang melapisi panel TV. Penggunaan panel dengan partikel khusus ini salah satunya berguna menyerap kelebihan pancaran cahaya gelombang warna pada tayangan.
2. Akurasi warna yang memukau
Jika Anda perhatikan dengan seksama, warna yang ditampilkan oleh TV Anda saat ini sebenarnya tidaklah 100% akurat atau sama persis dengan gambar atau warna aslinya. Dengan teknologi TV LED yang masih mengandalkan susunan lampu LED untuk pencahayaan belakang (LED backlight), kemampuan panel dengan lapisan Nano Cell ini menjadi penting mengingat kelebihan pancaran cahaya gelombang warna seringkali membuat sebuah TV tak mampu menghasilkan warna sesuai dengan konten hasilnya.
Contohnya, warna hijau pada tayangan sebuah TV dengan teknologi sebelumnya dapat berbaur dengan gelombang warna lain seperti kuning atau biru. Akibatnya, warna tayangan tampak pudar atau bahkan memiliki pendar yang membuatnya tampil kekuningan.
3. Sudut menonton lebih lebar
Ketika ruang keluarga Anda dipenuhi oleh para kerabat yang sedang asik nonton bareng pertandingan bola, orang yang berada pada sudut 60 derajat atau lebih dari televisi, biasanya hanya melihat bayangan yang tidak jelas dari gambar yang ditampilkan televisi. Warna yang dihasilkan pun jadi terlihat lebih gelap dan gambarnya tidak terlalu nyata.
Hal tersebut tidak akan terjadi dengan TV terbaru dari LG ini. Karena teknologi Nano Cell dengan panel layar IPS 4K membuat pengguna dapat menikmati kualitas tayangan yang sama meskipun menonton dari posisi berbeda hingga 60 derajat. “Dengan kemampuan ini, tak ada lagi istilah sudut terbaik menonton TV. Setiap anggota keluarga dapat menikmati tayangan dengan kaya warna dan tetap stabil meskipun dari sudut menonton yang berbeda,” kata Riki Siuwandy.
4. Memiliki fitur HDR Effect
LG Super UHD TV ini diciptakan untuk dapat menampilkan konten-konten dalam format HDR (High Dynamic Range). Bahkan, untuk kemampuannya ini, LG Super UHD TV generasi ketiga ini dapat dikatakan memiliki kompatibilitas paling luas dalam menangani konten format HDR. Disamping format HDR 10, penggunanya pun dapat menikmati berbagai konten HDR Dolby Vision yang menawarkan pewarnaan lebih dramatis melalui kerja pemrosesan gambar yang dilakukan pada tiap frame.
Nah, yang menarik adalah, jika Anda tidak memiliki konten yang tersimpan dalam format HDR, Anda masih dapat menikmati nuansa tayangan seperti format HDR. Hal ini berkat adanya fitur HDR Effect yang mampu meningkatkan kontras dan pencahayaan dari sumber konten asli yang Standard Definition menjadi bernuansa HDR.
5. Desain yang mewah
Desain mungkin jadi salah satu pertimbangan yang perlu Anda perhatikan. Anda tentu ingin memiliki sebuah teknologi modern yang dapat melengkapi keindahan desain ruang keluarga Anda yang elegan. LG Super UHD TV ini dibuat dengan desain yang sangat modern dengan sentuhan kemewahan yang indah. TV ini nyaris tidak memiliki bezel, karena terlihat tipis sekali dari depan. Sementara kaki penyangga TV ini dibuat berbentuk kurva pada bagian depan dengan sentuhan warna silver yang elegan. TV ini tampak seperti sebuah karya seni modern yang indah di ruang keluarga Anda.
Selain kelima hal di atas, LG Super UHD TV yang pertama kali diperkenalkan di Consumer Electronics Show 2017 lalu langsung mengundang banyak decak kagum dan apresiasi yang bagus dari berbagai media internasional. Tertarik ingin membeli? Anda tinggal memilih dua varian yang diluncurkan oleh LG Electronics Indonesia, yaitu 65SJ850T yang ukuran layarnya 65inch dan 55SJ850T dengan bentang layar 55inch.