Kencangnya pengaruh street look dan sportswear membuat Hugo Boss merentangkan sayap, menyerap gerakan trend, dan melakukan sesuatu. Apa?
Hugo Boss adalah brand yang sudah dikenal dengan pakaian-pakaian berteknik tailoring yang klasik, teknik yang lebih ningrat dari tindasan kaos-kaos jalanan. Tren sportswear yang meluas diantisipasi Hugo Boss dengan meleburkan teknik classic tailoring yang mereka miliki dengan wabah athleisure (tren pakaian olahraga yang dikenakan untuk kegiatan seperti bekerja, sekolah, atau aktivitas sosial yang tak berhubungan dengan olahraga). Hasil leburan ini dipresentasikan di Marina Bay Sands Singapore dalam koleksi fall/winter 2018.
Hugo Boss tidak serta merta tenggelam dalam kehidupan jalanan, malah Hugo Boss berstrategi untuk meningkatkan value streetwear dengan teknik tailoring yang berkelas. Misalnya celana serut dengan ribbed-band diujung kaki tetap dalm format celana tailoring. Kemeja inspirasi dari pakaian baseball dibuat dengan teknik tailoring yang rapi. Outerwear terdiri dari long coat, baseball jacket, hingga cape, dibuat longgar memudahkan gerak reflek seorang atlit.
Double-breasted signature dan juga jas-jas Boss lain menggunakan stretch-nylon, bahan lentur yang akan mudah mengikuti sikap-sikap bebas gerak, inilah maksud dari sports tailoring yang dikibarkan Hugo Boss. Siapa sangka tren gaya hidup sporty manusia bisa sangat menguasai aspek-aspek lain kehidupan termasuk bisnis fashion yang inggil, namun inilah solusi pintar dari Hugo Boss, sports tailoring. Sebagai bukti terapan, Hugo Boss mengangkat Olympic gold medalist Joseph Schooling sebagai ambassador baru, bahu Joseph yang lebar (altit renang) dan pinggangnya yang seukuran model, membuat sports tailoring begitu sangat diperlukan.

Joseph Schooling dan Sports Tailoring