Ambisi Frédéric Arnault CEO TAG Heuer, dalam membesarkan TAG Heuera selama masa regime-nya bisa dikatakan sangat besar. Selama periode satu semester, TAG Heuer sudah mengeluarkan lebih dari 10 model/ tipe jam tangan. Dan di awal semester ini, diluncurkan lagi koleksi kolaborasi dengan Porsche yang kedua, tapi dalam bentuk connected watch atau jam tangan digital atau smart watch versi TAG Heuer.
Kolaborasi pertama dengan Porsche tahun ini diluncurkan lewat jam tangan Carera yang ikonik. Tapi untuk kali ini, jam tangan digital atau connected watch yang dirilis berkolaborasi. Seperti apa jam tangannya? Jam tangan yang dinamakan dengan TAG Heuer Connected Calibre E4 – Porsche Edition, secara teknis jam tangan ini terhubung dengan mobil Porsche yang dipakai, khususnya Porsche Taycan generasi electric.
Selamat Datang Di Masa Depan
Secara harafiah, jam tangan ini akan menampilkan semua informasi mobil pada wajah tangan, dengan kata lain dashboard mobil kini berada di pergelagan tangan. Dengan menggunakan fitur OS yang khusus didesain untuk TAG Hauer Connected Porsche Edition ini. Gaya hidup modern yang sangat dipermudah dengan hadirnya jam tangan ini, dan mungkin ini adalah jam tangan digital pertama di dunia yang bisa terintegrasi dengan mobil. Dengan jam tangan, keamanan mobil dan kemanapun mobil berjalan akan terdeteksi dengan akurat pada jam tangan.
TAG Heuer Connected Porsche Edition ini dibuat berbasis desain Carrera dengan ukuran 45mm. Mesin yang digunakan adalah Calibre E4, Mod Connect 45MMC dengan prossesor Qualcomm® Snapdragon Wear. Daya tahan batrai bisa bertahan dalam satu hari penuh pamakaian aktif salah satu fitur olahrga seperti lari, jogging atau golf. Sementara masa waktu yang diperlukan untuk mengisi ulang batrai hanya memerlukan waktu sekitar 90 menit di suhu udara antara 15ºC hingga 45ºC.
Fungsi lain dari jam tangan bergaya sporty ini memiliki sensor rate jantung, kompas, accelerometer, gyroscope, NFC, microphone dan barometer. Sementara untuk fitur olahraga terdapat aplikasi untuk lari, renang, sepeda, fitness dan golf welness. Dengan strap yang menggunakan material carbon-like black calf skin dengan lapisan rubber pada bagian dalam. Dari desain case serta transformasi digital wajah jam tangan, saat merubah fungsi dan fitur, sangat ber-DNA Porsche.
Foto dok. TAG Heuer