Kualitas jenama asal Jepang sudah tidak perlu diragukan kembali, banyak desainer ternama dunia berasal dari sana. Karakteristik dan keahlian tingkat tinggi kerap ditunjukan oleh jenama-jenama asal Jepang, menunjukan estetika modern yang lekat dengan negeri Sakura tersebut.
Karena itu LUMINE kembali membuka pop up store untuk memperluas pamor beberapa jenama asal Jepang kepada konsumen Indonesia. Pop up store ini terletak di Ashta District 8 lantal Lower Ground menyuguhkan pengalaman belanja yang unik dengan perpaduan jenama-jenama Jepang dan lokal. Interior pop up store ini terinspirasi dari lansekap kota Tokyo seperi gedung-gedung tinggi dan juga kereta bawah tahah, memberikan kesan minimalis dan modern.
Khusus untuk LUMINE pop up store ini mengutamakan selera konsumen Jakarta dengan memperbanyak pilihan brand lokal. Insentif ini dilakukan untuk mendorong pembeli agar dapat mix and match brand lokal dan Jepang. Brand lokal yang ada juga sudah dikurasi oleh pihak LUMINE yang memprioritaskan desain dan juga kualitas buatan lokal.
Jenama asal Jepang seperti Nakagawa Masashichi Shoten, UN3D, Tenerita, Phlannel dan brand lokal seperti BYO, Alexa Alexa dan HGL X IKYK dapat ditemui di LUMINE pop up store. Pilihan yang banyak dapat menjadi ketertarikan pop up store itu sendiri.
Pop up store ini akan berjalan selama 3 bulan hingga akhir bulan Februari tahun 2023, dan sudah mulai terbuka untuk umum sejak tanggal 13 Desember 2022. Kehadiran pop up store ini tentu dapat menambah destinasi belanja di ASHTA District 8. (Aliyah Difia Rahma)