Ini adalah pertama kalinya Luxina meliput Copenhagen Fashion Week di Denmark. Seperti fashion week lainnya, tentu saja yang mendominasi adalah jenama lokal dengan kreativitas dan perspektif fashion yang berbeda. Selain itu, kami juga merasa bahwa jenama-jenama fashion dari negara yang baru membangun “scene fashion” nya, juga layak mendapat perhatian. Salah satu yang menjadi perhatian pada Copenhagen Fashion Week Spring/ Summer 2025 ini adalah jenama MARTAN, yang berasal dari Belanda. Apa yang membuat mereka layak diperhatikan?
MARTAN, label fashion sirkular yang berbasis di Amsterdam, untuk pertama kali berpartisipasi di panggung Copenhagen Fashion Week dengan koleksi Spring/ Summer 2025 mereka yang sepenuhnya di up-cycle atau daur ulang. Bahan dasar koleksinya terbuat dari linen hotel berkualitas yang didaur ulang. Koleksi Spring Summer 2025 ini, terinspirasi dari elemen nautikal yang tampak jelas dalam setiap desainnya. Setiap potongan dalam koleksi ini bercerita tentang eksplorasi laut, seperti tali-tali melilit tubuh dan membentuk siluet yang unik. Desainer Diek Pothoven dan Douwe de Boer mengambil inspirasi dari layar Genoa dan lekukkan arsitektur kapal sehingga ia menciptakan potongan yang berani dan penuh karakter.
Bukan sekadar gimmick, pendekatan ini merupakan manifestasi dari visi mereka dalam menghidupkan kembali linen hotel mewah yang biasanya berakhir di tempat sampah. Hal ini karena hampir 27 juta kg sprei dan taplak meja dengan bahan kain kualitas tinggi, dibuang begitu saja setiap tahunnya. Biasanya, hotel membuang linen ini hanya karena terdapat noda kecil atau lubang di sampingnya. Oleh karena itu, MARTAN menyulap ketidaksempurnaan linen tersebut dengan cara menambah permainan warna dan mengubahnya menjadi busana high-end ready-to-wear.
Dengan palet warna yang terinspirasi oleh elemen alam seperti stormy blue, rusty orange, hingga warna coklat kismis dipadukan dalam siluet yang dibentuk dengan sempurna ditambah lagi dengan dimensi dramatis yang elegan.Di tengah tren fashion yang cepat berubah, MARTAN membuktikan bahwa pendekatan lambat yang fokus pada kualitas dan keberlanjutan bisa menjadi penarik perhatian. Oleh karena itu, koleksi yang ditampilkan juga merupakan baju-baju yang timeless.
Tidak hanya menjadi pusat perhatian di Copenhagen, MARTAN juga akan tampil di Amsterdam Fashion Week bulan depan. Ini akan menjadi langkah berikutnya dalam perjalanan MARTAN dalam membawa ide-ide berkelanjutannya ke panggung yang lebih besar.