Kenyataan hidup yang sama-sama kita hadapi saat ini membuat kita semakin menghargai hari demi hari yang kita lalui, dari bangun pagi, membeli breakfast, berangkat ke zoom, hingga menunggu senja tiba. Semua sederhana, dan ternyata walau apa adanya kita terlatih untuk menemukan ternyata potongan-potongan hari tersebut sangat mengesankan. Mungkin inilah konsep hidup bersahaja saat ini, menghargai apa yang ada di depan mata. Seperti apa yang dibesut Bruno Sialelli untuk tas-tas Lanvin dari koleksi fall/winter 2020. Ia mengangkat Parisian patisserie box, kotak roti yang akrab dengan keseharian menjadi tas tangan yang menggemaskan, begitu akrab, begitu apa adanya, namun ditempa mengenakan bahan leather lembut dengan pilihan warna cokelat bata, broken white, dan dusty turquoise. Tas-tas The Happy yang berukuran besar, bisa menampung perlengkapan penting semacam hand sanitizer, powerbank, dompet, tissue, dan novel ‘Royal’ karya Danielle Steel dari The New York Times Best Seller minggu ini. Jangan lupa juga masukkan sepotong cinnamon roll.
Foto: Lanvin