Ketika menyebutkan nama-nama seperti Audrey, Kate, Marilyn, dan Twiggy, pikiran kita langsung merujuk kepada dunia perfilman, nama-nama tersebut menembus batas usia, gender, dan kebangsaan. Hal yang sama terjadi juga sejak jenama Longchamp meluncurkan tas Le Pliage® di tahun 1993, perlahan-lahan tas tangan ini meraih status yang juga menembus betas usia dan universal. Le Pliage® diciptakan berbasis pada fungsi, memiliki ruang yang cukup lega, mudah dibuka dan ditutup dengan zipper yang memanjang horizontal. Le Pliage® bisa disebut sebagai lebih dari sekadar tas tangan, ia berdaya pakai tinggi, mampu melintasi berbagai letupan trend yang bersifat sementara, dengan kata lain, sudah sustainable sejak mula diciptakan. Bulan ini Le Pliage® melangkah lagi dengan meluncurkan Le Pliage® Green, satu usaha Longchamp dalam memberikan alternatif produk berkelanjutan. Pada tahun 2019 – 2020 Longchamp telah memperkenalkan penggunaan material berkelanjutan, semacam recycled polyester canvas dan ECONYL®, satu bahan recycled polyamide (nylon) canvas yang bersertivikasi. Bahan ini kini menjadi material untuk Le Pliage® Green, kemudian akan menjadi titik transisi bagi Longchamp untuk menggunakan material ini di seluruh produk-produk Le Pliage® mulai tahun 2022. “Langkah ini lebih tepat disebut evolusi, dari pada revolusi,” ujar Marie-Laure Dubuisson, Global Communication & Marketing Director dari Longchamp, sembari menegaskan bahwa memang Longchamp adalah antitesa dari “fast-fashion”, Longchamp diciptakan untuk menembus trend dan waktu.
Kampanye Terbaru Le Pliage® Green
Longchamp memperkenalkan Le Pliage® Green dengan kampanye baru melalui serial video pendek yang mengeksplorasi berbagai fase lahirnya Le Pliage® Green. Video dikemas dengan sense of humor namun tetap elegan, menggambarkan seseorang wanita yang memungut botol sampah dan memasukkannya ke dalam tong sampah recycle berwarna pink, ia mengenakan boots croco yang chic. Le Pliage® Green tersedia dalam empat pilihan warna; Forest, Ocean, Earth, dan Snow (limited edition). Detail yang tetap ada, signature seperti bordir logo kuda Longchamp, trim bahan kulit (Russian leather), serta kelepak penutup dan dua ujung zipper bertepian warna light green. Debut kampanye Le Pliage® Green di media sosial dan di https://longchamp.co.id/pages/longchamp-lepliage-green akan serentak ditebar secara global di tanggal 20 Juli 2021, hari ini. Bersamaan dengan tanggal ini keberadaan Le Pliage® Green akan tersedia worldwide (sebagian pop-ups) di semua butik-butik Longchamp.
Foto: Longchamp