Seiko merayakan momen emas di 2024 dengan menandai perjalanan satu abad sebagai salah satu jenama jam tangan paling dihormati di dunia. Untuk mengapresiasi dukungan para penggemarnya, Seiko Indonesia menyelenggarakan pameran eksklusif di Plaza Senayan, Jakarta. Mulai dari 5 hingga 11 November, pengunjung bisa mengunjungi atrium mal tersebut untuk menikmati koleksi arloji bersejarah yang menunjukkan evolusi dan inovasi jenama ini sejak 1924.
Pameran ini menjadi kesempatan eksklusif bagi para pecinta horologi dan kolektor untuk melihat langsung deretan jam tangan ikonik Seiko. Koleksi yang dipamerkan meliputi model dari dekade 1960-an hingga 1980-an, termasuk King Seiko, Prospex, Presage, hingga Seiko 5 Sports. Koleksi khusus yang didatangkan dari Seiko Museum Ginza pun ditampilkan sehingga menambah kekayaan cerita di balik sejarah panjang jenama ini. Selain berfokus pada estetika, setiap jam tangan yang ditampilkan mencerminkan perjalanan panjang Seiko dalam menembus batas teknologi dan keunggulan desain di setiap era.
Dalam acara ini, Seiko juga memperkenalkan situs web bertema ‘The Seiko Brand 100 Stories’ yang memungkinkan Anda untuk mengulik cerita di balik setiap inovasi dan pencapaian Seiko selama seratus tahun terakhir. Situs ini dirancang dalam rangka penghormatan kepada pendiri Seiko, Kintaro Hattori, yang memiliki visi untuk selalu ‘one step ahead of the rest’. Nilai inilah yang terus mendorong Seiko menjadi pelopor dalam industri jam tangan global dengan membawa berbagai teknologi baru ke dalam dunia horologi.
Pengalaman di Perayaan Seiko 100 Tahun
Tidak hanya pameran, tetapi pengunjung juga bisa mengikuti ‘Virtual Run Challenge’ serta menikmati sesi Caricature Experience untuk 60 orang pertama yang hadir. Pengalaman ini menjadi bagian dari perayaan Seiko untuk mengajak Anda merasakan kedekatan dan nostalgia, sekaligus memerlihatkan bahwa di balik setiap jam tangan, ada cerita dan komitmen yang mendalam.
Jadi, bagi Anda penggemar Seiko atau sekadar ingin mengetahui lebih lanjut dengan koleksi jam tangan bersejarah, inilah kesempatan untuk melihat perkembangan Seiko menjadi jenama yang dicintai selama satu abad. Jangan lewatkan kesempatan untuk terhubung langsung dengan sejarah dan inovasi yang membawa Seiko tetap relevan dan inspiratif hingga hari ini!