Bagi kalian yang berkehidupan profesional tak lepas dari kode pos 12190 SCBD Jakarta, atau berkutat di CDB Singapore, atau juga BD Hong Kong, ada baiknya menyeimbangkan kehidupan yang terbiasa di dalam business district dengan sesekali pelesiran di alam yang berkonsep pedesaan. Coba ingat, kapan terakhir kali kalian menari tanpa alas kaki di atas rumput, dengan gelas berisi minuman segar di satu tangan? Nah coba rencanakan untuk melalui waktu dalam kebersahajaan di alam berkonsep pedesaan, di Andaz Bali. Andaz diciptakan sebagai desa Bali modern, dalam tata lansekap yang menyejukkan jiwa, ditemani dengan makanan lezat dan musik cozy di halaman Village Square yang rimbun atau di tepi laut di Fisherman’s Club.


Berdansa di atas hamparan rumput
Kalian bisa nikmati weekend pada tanggal 31 Desember, saat keinginan untuk memulai awal yang baru dengan sesuatu yang alamiah. Coba ke Village Square, tempat ini akan berubah menjadi pasar makanan yang dipenuhi dengan aneka sajian makanan yang menggiurkan. Disajikan dalam empat gerai dengan gaya prasmanan. Setiap gerai – Wok Wok, Fire Fox, Deli & Bakery, Blue Oven – akan menampilkan hidangan khas mulai dari Kalbi daging sapi ala Korea, hingga bahu domba dan bebek panggang. Berbagai tiram, ceviche, dan makanan penutup. Ketika malam tiba cobalah dinner dengan tema ‘Roaring Twenties’, malam yang membawa ke periode kesenangan dan keceriaan di tahun 1920-an. Untuk menambah keriaan, terdapat band live, dan DJ. Malam pun akan semakin seru, sementara halaman rumput terbuka akan menjadi lantai dansa.






