Partisipasi Bulgari di Geneva Watch Days 2023, adalah bukti konkrit jenama asal Italia ini begitu ambisius dalam mengeluarkan model baru untuk berbagai seri jam tangannya. Kali ini juga mengeluarkan lagi beberapa jam tangan untuk wanita dan pria, yang salah satunya adalah hasil inovasi Bulgari yang cukup berbeda dari sebelumnya, Bulgari Octo Finissimo Carbon Gold, dan hadir dalam dua versi yang berbeda.
Material carbon yang saat ini sedang on-demand, adalah pertama kalinya digunakan pada Octo Finissimo. Sehingga membuat jam tangan ini lebih ringan tapi tetap bernafaskan luxury karena suntikan emas yang begitu memesona, yang ternyata kombinasi antara carbon dan rose gold terlihat sangat sempurna. Masing-masing elemen tidak kehilangan karakternya tapi bahkan saling memberikan komplimen. Keindahan Octo yang maskulin memancar pada kedua jam tangan ini, berkat komposisi yang sempurna pada rose gold dan carbon, terutama pada desain case dan strap yang semua terbuat dari carbon.
Octo Finissimo Carbon Gold Automatic
Jam tangan berukuran 40 mm ini bekerja otomatis dengan movement mechanical manufacture ultra-thin movement lewat platinum micro-rotor yang terbungkus dalam case tipis 6.90 mm. Dengan fungsi menjalankan jarum jam, menit dan detik, yang khusus seperti sub-dial di posisi pukul tujuh. Pada bagian belakang, yang ditutup dengan crystal sapphire, juga memperlihatkan piringan dan komponen lain, yang didominasi dengan emas, membuat jam tangan ini begitu chic dan berkelas. Untuk penyimpanan tenaga, jam tangan ini mampu menyimpan tenaga hingga 60 jam serta water resistant hingga 100 meter di bawah air.
Octo Finissimo Carbon Gold Perpetual Calendar
Hampir sama dengan saudaranya, versi Perpetual Calendar ini berbeda dari sisi fungsi penunjuk tanggalan. Ada enam buah jarum penunjuk pada dial yang masing-masing menjalankan fungsinya. Yang pertama adalah jarum rose gold yang paling besar untuk penunjuk jam dan menit, kemudian pada posisi pukul lima terdapat jarum rose gold kecil sebagai penunjuk bulan, dan di posisi pukul tujuh jarum rose gold kecil sebagai penunjuk hari. Kemudian ada jarum rose gold yang paling kecil dan pendek, sebagai petunjuk tahun kabisat yang muncul dalam 3 tahun sekali, jarum ini bekerja seperti jumping hour dan berputar terintegrasi dengan jarum penunjuk tanggal. Satu-satunya jarum jam berwarna hitam, yang berada di bawah pukul 12, adalah sebagai penunjuk tanggal yang juga berputar dengan cara jumping ke awal bila tanggalan sudah berakhir setiap bulan. Jam tangan ini berukuran 40 mm dengan ketipisan 7.60 mm dan bekerja secara otomatis dengan calibre BVL 305, yang mampu menyimpan tenaga hingga 60 jam.
Foto dok. Bulgari