Agam Riadi bersama Interni Asia, dan Maison Sava by Alphabirama, tetiba meluncurkan “PARAKAN”, sebuah manifestasi kebanggaan akan kekayaan budaya Indonesia yang diinjeksi ke jantung desain interior kontemporer. Lahir dari apresiasi mendalam terhadap warisan tekstil Nusantara, koleksi fabric dan wallpaper ini menjawab kerinduan akan identitas lokal yang sophisticated untuk ruang modern. Parakan menawarkan solusi estetika yang versatile, membuktikan bahwa motif tradisional mampu beradaptasi tanpa kehilangan jiwa.

Keelokan Motif Pesisir dalam Narasi Modern
Agam Riadi menggali inspirasi dari corak peranakan pesisir, hasil asimilasi budaya yang memukau. Koleksi Parakan menghadirkan reinterpretasi modern dari motif daun, bunga, fauna, serta pola seperti buketan, Kelengan, dan Tumpal. Warna-warna ekspresif dan komposisi dinamis mengalir dalam desain, sementara motif Kawung mendapat sentuhan garis kontemporer. Tak ketinggalan, varian monokrom Chinoi dan Kelengan menawarkan fleksibilitas untuk gaya interior apa pun. Nama “Parakan” sendiri merujuk pada kota di Jawa Tengah yang kental nuansa peranakan, menjadi landasan filosofis koleksi ini.

Parakan memperkaya khasanah desain interior
Sebagai pemain utama yang selama 25 tahun menghadirkan merek internasional ke Indonesia, Interni Asia melihat kolaborasi Parakan sebagai inisiatif strategis. “Saatnya merepresentasikan keindahan budaya Indonesia baik untuk pasar lokal maupun global,” tegas Hireka Vitaya, Direktur Interni Asia. Langkah ini merespons tren dunia desain yang mulai mengapresiasi corak eksotis Nusantara. Interni Asia tak hanya jadi kurator, tapi juga katalisator yang memastikan keadiluhungan motif Indonesia bersaing di kancah internasional.

Presisi untuk Batik Peranakan
Maison Sava by Alphabirama memastikan Parakan tak hanya indah secara visual, tetapi juga unggul secara teknis dan berkelanjutan. Menggunakan mesin, head, dan tinta berstandar tinggi dari Jepang, produksi koleksi ini menjamin presisi dan daya tahan. “Tinta kami bersertifikat Oekotex, ramah lingkungan tanpa residu berbahaya,” jelas Fiore Crislia Wulanarti dari Maison Sava. Pendekatan ini menegaskan komitmen kolaborasi pada kualitas berkelas dunia dan tanggung jawab ekologis.

Parakan: Identitas Adiluhung untuk Ruang Modern
Koleksi Parakan bukan hanya produk; ia adalah pernyataan sikap. Keberagaman motifnya adalah penghormatan pada warisan peranakan, sementara keluwesannya memungkinkan kehadirannya mulai di ruang minimalis hingga klasik. Parakan menghembuskan udara segar dalam desain interior, mengubah kain dan wallpaper menjadi kanvas yang memantulkan kemewahan, keanggunan, dan jiwa budaya Indonesia yang adiluhung. Di tangan Agam Riadi dan para kolaborator, motif tradisional tak lagi terkurung masa lalu, melainkan menjadi jiwa ruang modern yang mendunia.

Tentang Agam Riadi
Desainer interior terkemuka asal Indonesia ini kelahiran Tanjung Pinang dan besar di Cirebon, dikenal sebagai kolektor dan pelestari batik Peranakan. Ia lulus dari jurusan Desain Interior Universitas Trisakti, mendirikan firma Dimensi Living (Agam Riadi Interior), yang menangani proyek hunian/komersial bergaya klasik-kolonial. Kecintaannya pada batik mendorongnya menyumbangkan koleksi langka – termasuk karya Jane Hendromartono (1950-an) – ke pameran “Batik Nyonyas” di Peranakan Museum Singapura (2024-2025), serta terlibat dalam proyek rekonstruksi motif batik Kudus (“Aksen”, 2023). Melalui desain dan pelestarian tekstil, Agam aktif memperkenalkan warisan budaya Indonesia kepada generasi muda dan kancah global. (IG: @agamriadi @agamriadi.interior)

Apakah Interni Asia?
Perusahaan home furnishing dan interior decorator yang telah berkiprah lebih dari 25 tahun ini diawali oleh tangan artistik dari Hireka Vitaya atau lebih dikenal sebagai Rika Thohir dan didukung manajemen oleh Alinda G. Thohir dan Elizabeth T. Thohir. Interni Asia selama ini telah dikenal melalui produk-produk luxury fabric dan wallpaper dari beragam jenama internasional dan memberikan akses bagi desainer Indonesia untuk menggunakan produk terbaik di dunia. Terkenal dengan showroomnya yang sangat mewah dan lengkap menghadirkan banyak pilihan bahan interior dan wallpaper dari jenama seperti: Armani/Casa, Dedar, Misia Paris, Rubelli, Robert Allen, Beacon Hill, Duralee, Highland Court, Jim Thompson, James Hare, Missoni Home, Donghia, James Brindley Fabrics, Casamance and Sandberg Wallpaper.

Masion Sava, Pencetak Parakan
MAISON SAVA merupakan ruang kolaborasi yang dirancang secara khusus oleh ALPHABIRAMA untuk menciptakan karya unik di bidang desain interior. Melalui integrasi teknologi pencetakan terkini dan visi artistik, Maison Sava menjadi wadah bagi seniman, desainer, dan kreator untuk mengembangkan produk-produk eksklusif yang mewujudkan konsep-konsep artistik inovatif. Dimiliki dan dikurasi oleh pemilik yang visioner, Fiore Crislia Wulanarti menggabungkan ekspresi artistik, desain modern, dan teknologi percetakan terkini, Maison menjadi ruang produksi bagi produk dan benda khas yang unik dan berkualitas tinggi bagi ranah interior. Setiap karya di Maison Sava dikurasi dengan baik untuk mencerminkan komitmen terhadap kualitas, inovasi, dan perpaduan desain modern untuk mengubah ruang menjadi karya seni.