“Saya pertama kali bertemu Hiroshi Fujiwara tahun 1999 di London. Mau bilang apa? Hiroshi salah satu idola saya, I love him. Hiroshi biangnya youth fashion dan streetwear di Jepang. Saya sudah lama menyukai Jepang, hal yang mempengaruhi saya dan pada apa yang saya lakukan – Hiroshi adalah bagian besar dari itu,” kata Kim Jones, FENDI Artistic Director untuk Couture dan Womenswear. Kecintaan Kim Jones yang besar ini membuat ia membuka pintu agar Hiroshi menjadi bagian dari ‘Friends of Fendi’ dan kreatifitasnya bisa menjejak di benda-benda signature Fendi sembari menyambut kehadiran tahun Naga. Hiroshi sudah sangat terkenal di alam sneaker culture sebagai rajanya kolaborasi dan pelopor Harajuku Street Fashion, Hiroshi tergolong misterius, ia jarang tampil di depan umum, walau begitu, ia telah berkolaborasi dengan sejumlah jenama besar seperti Louis Vuitton, Nike, Rolex, TAG Heuer, Pokemon Company, Medicom Toy, dan masih banyak lagi. Tahun 2003 Hiroshi mendirikan Fragment, studio tempat ia secara resmi menciptakan aneka kolaborasi. Di era singkat menyingkat saat ini, Fragment dibuat menjadi FRGMT.
“Bentuk-bentuk tas Fendi bagaikan logo tas itu sendiri; mereka sangat mewakili rumah Fendi. Sementara workmanship juga bagian penting lainnya dari ikonografi Fendi. Pada saat yang sama, kami tidak ingin menjadi terlalu serius dengan dua hal tersebut – kami menikmati merayakan keduanya dengan cara baru! Kehadiran Hiroshi Fujiwara kali ini yang menambahkan FRGMT dan Pokémon adalah a living history. Hiroshi dia membuat handbags Fendi menjadi mini pop monuments,” kata Silvia Venturini Fendi, FENDI Artistic Director, Aksesori dan Menswear. Memang kesempatan ini melahirkan kreatifitas yang sangat menggemaskan, jenama Fendi yang sudah begitu mantap dan sophisticated menjadi lahan yang seru bagi imutnya Dragonite, salah satu karakter di dalam Pokémon Unite Roster. Coba lihat ada salah satu Dragonite yang menganga kaget di bagian depan tas Peekaboo, ada juga yang digambarkan asik sedang terbang sambil tersenyum ganjen ramah. “Ketika Kim meminta saya untuk buat satu proyek bersama, saya tidak punya alasan untuk mengatakan tidak. Saya sangat menikmati bekerja dengan Kim lagi, dan kali ini juga dengan Silvia. Merupakan suatu kehormatan sejati untuk bekerja dengan rumah FENDI, merek tradisional dengan keahlian luar biasa. Bersyukur atas kesempatan ini,” ujar Hiroshi Fujiwara di dalam siaran pers.