Menyambut bulan suci, AYANA Midplaza Jakarta menghadirkan pengalaman Ramadan yang menggabungkan kemewahan dan kebersamaan. RASA Restaurant menawarkan buffet berbuka dengan menu spesial seperti wagyu premium, hidangan laut segar, serta sajian khas Timur Tengah dan Indonesia. Sementara itu, JimBARan Lounge menghadirkan kreasi menu istimewa seperti Bancakan Ramadan dan Lamb Maqluba yang memadukan tradisi dengan kemewahan dalam setiap suapan.

Ramadan Hampers
Bagi yang ingin berbuka dalam suasana lebih eksklusif, Ramadan Under the Stars menghadirkan pengalaman bersantap di bawah langit malam dengan cita rasa khas Indonesia dan Timur Tengah. Selain itu, AYANA juga menyediakan Ramadan Hampers elegan dan Eid Stay Package dengan berbagai fasilitas premium. Tidak ketinggalan, paket Ramadan Meetings & Halal Bihalal siap menjadi pilihan untuk pertemuan bisnis maupun silaturahmi. Ramadan kali ini, nikmati sajian dan pengalaman istimewa hanya di AYANA Midplaza Jakarta.


