Mendekati perayaan Idul Fitri, Iwan Tirta Private Collection meluncurkan koleksi Batik yang kental dengan nuansa Lebaran. Koleksi yang dinamakan Pranargya ini, yang berarti cinta tanpa batas, makna lebih dalamnya agar kita dapat mengekspresikan rasa sayang terhadap sang pencipta. Pesan sentimental yang ingin disampaikan oleh Iwan Tirta Private Collection dalam menyambut Idul Fitri.
Desain-nya banyak menggunakan pattern geometris ala Mediterrania dengan pattern batik bunga khas Iwan Tirta. Palet warna-nya soft dengan banyak warna-warna pastel seperti biru atau krem, hitam menjadi sebuah keharusan dalam koleksi Iwan Tirta untuk melambangkan warna yang timeless. Sebanyak 25 desain baru yang dikeluarkan untuk wanita dan pria.
Bagi pria di dominasi dengan kemeja lengan panjang dan pendek, namun kali ini variasi kerahnya lebih banyak contoh saja kerah v-shape atau kimono collar untuk kemeja pria kali ini. Sedangkan untuk koleksi wanita outer dan maxi dress menjadi pilihan terbanyak untuk menambah insentif mix and match untuk penampilan yang lebih modis.
Koleksi Pranargya sudah rilis sejak tanggal 7 Maret kemarin, dan tersedia pada outlet Iwan Tirta Private Collecton Plaza Indonesia dan juga website Iwan Tirta.