Matthew M. Williams, kali ini menyederhanakan detail rancangan, hal yang biasanya menjadi unggulannya. Ini karena menurutnya sesuai dengan kondisi pre fall, saat musim panas mulai drop tetapi autum belum tiba, orang ingin berpakaian lebih mudah dan simpel. Kesederhanaan ini ia imbangi dengan keunggulan teknik tailoring khas rumah mode Givenchy yang sering kali dianggap selalu membuat siapa pun berdecak kagum. Segala material dan bahan bisa dipotong berbelok, atau menyudut, lalu ditindas dengan teknik tailoing yang prima. Desain serba minimal ini diberi aksen-aksen detail yang super solid seperti hardware pengait, buckle, kancing dan kubus.






