Ekonomi yang berputar deras di Jakarta, ditandai dengan gerak aktifitas kota yang benar-benar memuncak drastis, lalu lintas penuh tantangan yang dihiasi dengan aneka pengguna yang tak sabaran terdapat tidak hanya di jalan-jalan protokol, tetapi juga di kawasan yang tak terbayangkan akan macet. Di antara tantangan tersebut, pastilah akan terbetik untuk melakukan getaway sesaat, recharge mental, melenturkan kembali otot dari lelah raga, di tempat yang terjangkau di tengah kota. Di antara Gambir, Kebon Sirih, dan Menteng, ada THE SPA yang terletak menjulang tinggi di lantai 34 dan 35, di hotel Park Hyatt Jakarta. Suasana ketika memasuki THE SPA berkesan luas, zen, luxurious, dalam ketenangan yang luar biasa, suasana yang sungguh memancing untuk menarik kembali ketenangan jiwa ke luar dari penatnya Jakarta. Appointment kehadiran bisa dilakukan beberapa jam sebelumnya, apa bila kalian hadir lebih awal dari janji, kalian bisa menunggu di dalam fasilitas seperti hydrotherapy pool, di sini kalian bisa berendam di air hangat, dengan terjangan air yang seperti memijat punggung, pundak, pinggang, dan kaki. Di sini terdapat juga floating pool berair garam, steam room, dan sauna room. Pandangan ke luar ruang mencakup megahnya barisan gedung pencakar langit di jalan Thamrin dan Sudirman, Istana Negara, Monumen Nasional, Stasiun Gambir, hingga Mesjid Istiqlal.
Di dalam THE SPA, silahkan memilih jenis massage sesuai dengan kondisi tubuh yang sedang berlaku. Misalnya,The Signature Massage, Relaxing Aromatherapy, Lava Stone Massage, Herbal Compress Therapy, Full Balance Foot Reflexology, hingga Couples Indulgence. The Spa Park Hyatt Jakarta, menggunakan To-Ye medicated oil, produk perawatan tubuh buatan Indonesia gabungan resep tradisional seperti daun sirih dan minyak kelapa dalam kemasan modern. Aroma dan khasiatnya membuat tubuh terasa nyaman dan relax. Unsur-unsur alamiah berkearifan lokal ini semacam elemen penopang life-sustaining dan recharge jiwa yang diutamakan di dalam THE SPA. Perawatan Spa dilakukan oleh para profesional terlatih dalam suasana yang tenang dan mewah, memberikan penjelasan tentang oil massage yang digunakan secara jelas dan artikulatif. Setelah selesai Spa, kalian akan diarahkan untuk Relaxation Room dengan kursi-kursi sandar mengikuti anatomi tubuh, sangat santai dan nyaman, ditemani pula dengan sajian rosella tea hangat. Area ini menghadap taman bergaya zen yang ikut menenangkan pikiran. THE SPA berperasi mulai dari jam 6 pagi hingga jam 10 malam, reservasi bisa dilakukan ke +62 857 3019 2682, atau secara online di > www.parkhyattjakarta.com. Kalian harus tiba 30 menit sebelum treatment dilakukan karena THE SPA perlu mempersiapkan keperluan dan melakukan pendataan tentang hal-hal seperti elergi, catatan khusus tentang concern kalian, untuk mencapai the best treatment.