TAG Heuer Monaco adalah seri jam tangan dari TAG Heuer yang paling langka dikeluarkan. Jam tangan ini memiliki daya tarik yang berbeda dari jam tangan TAG Heuer lainnya, disamping bentuk case-nya yang persegi empat. Dan musim balap seri Formula One yang sudah berjalan, menjadi momen tepat untuk meluncurkan seri baru dari jam tangan yang memang terinspirasi dari Formula One Monaco, dimana yang merupakan pionir dan ajang paling bergengsi di semua seri Formula One. TAG Heuer Monaco Chronograph Racing Green, adalah seri terbaru dengan tampilan yang sangat mencuri perhatian dan terasa sangat dekat dunia balap Formula One.
Berbeda dengan TAG Heuer Monaco Chronograph yang dirilis tahun, yang merupakan representasi dari tim Formula One Prancis, kali ini Monaco Chronograph hadir dalam hijau yang terinspirasi dari warna tim Formula One Inggris. Dominasi hijau terlihat pada strap kulit dengan desain porforasi dan pada dua sub – dial yang terlihat kontras pada dial silver dengan efek sunray brushed yang bersinar.
Sub – dial tersebut, yang berwarna hijau opal, satu berada di posisi pukul 3, berfungsi sebagai permanent second indicator, dan yang berada pada posisi pukul 9 berfungsi sebagai konter chronograph. Benda lain yang terlihat kontras pada dial adalah jarum detik dan marking pukul 12 yang berada tepat di atas, yaitu berwarna kuning acid yang terang. Warna ini juga hadir pada lining bagian dalam strap jam tangan ini. Terdapat jendela tanggal di posisi pukul 6 dan logo Heuer berwarna hitam dibawah marking pukul 12 degan tulisan MONACO di atasnya.
Case jam tangan ini berukuran 39 mm, yang terbuat dari titanium grade 2 dengan polishing sandblasted yang memberi efek tekstur pada case. Untuk movement menggunakan Calibre 11 dengan fungsi sebagai penunjuk jam, menit, detik, tanggal dan chronograph. Secara visual tentu saja jam tangan ini juga terlihat gaya diluar arena balap Formula One. Desainnya yang sporty tapi juga bersifat elegan untuk kesempatan kasual dan kegiatan luar ruang. Mungkin juga bisa menjadi jam tangan yang tepat untuk dipakai saat musim panas.