Giambatista Valli semakin menggila dengan volume dan siluet untuk koleksi haute couture fall 2020 yang baru saja ia luncurkan secara virtual. Gaun-gaun dibuat dengan teknik yang terus ia kibarkan beberapa tahun belakangan ini, yaitu bahan-bahan halus yang ia gathered bertumpuk-tumpuk di satu tepian sehingga tepian yang berlawanan mekar membludak luar biasa. Puluhan lapis bahan tulle saling bertumpuan menciptakan siluet yang romantis. Pada penggunaan bahan yang lebih tebal, seperti taffeta, terciptalah gelembung-gelembung sesuai imajinasi Giambatista Valli, yaitu apa lagi kalau bukan ‘a big bow’, sampai ada satu mini dress putih yang terdominasi oleh ‘bow’ raksasa. Giambatista juga merespon pandemic dengan menciptakan mask yang cantik, yang tak pernah kita lihat dibuat oleh desainer manapun, mask menutupi separuh bagian wajah, lalu tepian ruffle nya melingkari seluruh wajah, wajah otomatis tampak jelita bagai kembang-kembang di taman impian.
Foto: Giambatista Valli