Pada setiap Milan Fashion Week, fashion show Prada adalah show yang paling ditunggu dan diantisipasi. Karena Prada selalu menyuguhkan koleksi yang berbeda hingga desain set runway yang tak terduga. Termasuk pada show kemarin sore, 12 Januari, untuk koleksi pria fall/ winter 2020/ 2021. Ruang serbaguna di Fondazione Prada dirubah menjadi sebuah arena fashion show berkonsep ruang terbuka umum, dimana semua orang bisa bertemu. Kalau di Italy disebut piazza, lengkap dengan ilustrasi patung sebagai center piece.
Piazza dibuat menjadi dua bagian yang mirip yang dipisahkan dengan dinding berlorong dan saling tembus. Lantai diberi motif art deco serta cahaya merah pada bagian lorong. Keseluruhan, area ini menjadi area piazza versi futuristik tapi dengan konsep pop art deco. Sangat modern. Kemudian penonton undangan duduk pada bagian atas yang dibuat tribun dan level yang meningkat. Persis seperti menonton pertandingan basket atau badminton arena olimpiade. Setting ini membuat koreografi model terlihat muncul dan hilang pada saat show berjalan.
Begitupun dengan koleksinya, Miuccia sungguh pintar mereka ulang sesuatu dari jaman dulu menjadi sangat berbeda dan modern. Potongan tailoring pada jas dan coat dibuat oversize dan drop shoulder bersiluet boxy. Materialnya wool dan nylon Prada, terlihat sangat vintage tapi kok kekinian. Permaianan tekstur yang menjadi kekuatan Prada, sungguh hadir dalam level yang berbeda lagi. Cordoroy, yang termasuk dalam material vintage, dibuat menjadi jaket jas boxy dan coat panjang dalam berbagai warna. Rajut dan faux fur shearling pada coat kemudia vest, semua dihadirkan dalam ragam padu padan warna vintage. Detil dibuat pada motif-motif yang keluar dari balik vest, jas dan coat, pada bagian kerah atau celana. Sehingga motif dan corak tidak menjadi dominan pada koleksi ini.
Boots adalah kunci tampilan setiap look pada koleksi ini. Dibuat dalam berbagai warna dengan sol rubber yang ringan. Tas selempang, tas tangan yang di tenteng dan duffle bag dibuat dalam material dan warna baru. Tidak ada batasan warna pada koleksi ini. Semua warna adalah untuk setiap orang.
Foto: Prada
Foto utama NowFashion