Sebagai kelanjutan dari kampanye Reflections bertajuk, ‘Reflections of You’ yang secara berkesinambungan memberikan apresiasi dan berkolaborasi dengan para figur inspirasional dari tanah air yang bergerak dalam bidang seni, adi busana, musik, dan kuliner, kini AQUA mengajak Eko Nugroho, salah satu seniman berbakat Indonesia yang karyanya sudah dikenal di mancanegara.
“Kolaborasi dengan figur inspirasional seperti ini merupakan kali ketiga bagi AQUA Reflections. Kali ini kami mengangkat bidang seni dan mengajak Eko Nugroho untuk berbagi inspirasi melalui desain yang terefleksi pada botol AQUA Reflections.
Kolaborasi ini diwujudkan dalam dua desain berbeda yang masing-masing menghiasi botol AQUA Reflections Still dan AQUA Reflections Sparkling,” ujar Disa Lestari, Senior Brand Manager AQUA.
Botol AQUA Reflections edisi khusus Eko Nugroho yang akan hadir di bulan Agustus 2017 dapat menjadi collectible items bagi para konsumen.
“Kami memilih Eko Nugroho karena prestasi yang luar biasa serta identitas yang kuat pada karya-karyanya. Selain itu, karena setiap manusia memiliki keunikan tersendiri, maka Reflections of You ingin menginspirasi masyarakat Indonesia untuk menjadi pribadi yang kuat.
Dalam mendesain botol AQUA Reflections ini, Eko mengambil tema “Bening” yang terefleksi pada desain yang sarat dengan karakter kata ‘bening’ itu sendiri.
“Bening ini mewakili banyak kebaikan yang tidak hanya berwujud air, tetapi bisa menjadi filosofi yang memiliki makna sangat dalam, inilah yang memberikan kekuatan lebih dalam untuk saya dalam meracik atau merancang ide-ide saya pada desain botol AQUA Reflections tersebut.
Tebarkan kebaikan atau berikan kebaikan, maka kebaikan-kebaikan itu akan berpulang kepadamu,” jelas Eko Nugroho mengenai inspirasi desainnya.
Instalasi yang akan dipamerkan selama acara Art Jakarta 2017 ini, merupakan karya kinetik Eko Nugroho yang dapat bergerak, dimana instalasi seni ini dibuat dengan dukungan dari komunitas seni binaan Eko Nugroho.
“Melalui kolaborasi ini, saya berharap masyarakat kita bisa lebih intim dengan kesenian yang diprakarsai atau dilakukan oleh seniman Indonesia. Dukungan produk-produk Indonesia pada para seniman, merupakan hal yang sangat membanggakan. Sebagaimana AQUA Reflections yang tidak melupakan akar budaya dan tradisinya sendiri. Saya bangga telah menjadi bagian dari kampanye “Reflections of You” ini,” tambah Eko Nugroho.