Bila seseorang diposisi yang sudah tidak harus memperkenalkan dirinya terhadap orang banyak, maka apa yang dilakukannya dan pakaian yang dipakainya bisa menjadi trending topic dan pembicaraan orang banyak.
Begitu juga dengan Ibu Mentri Kelautan RI yang cukup nyentrik disetiap kesempatan. Hari ini, 23 Maret, Ibu Mentri sedang berkunjung ke kampung Saharei di Fakfak Timur, Papua Barat untuk menyaksikan panen rumput laut.
Seperti yang juga kita tahu, Ibu Susi selalu bertindak spontan dalam situasi apa saja. Dan lucunya disini, Ibu Susi yang mengenakan stelan dresa dua potong berwarna hitam putih, spontan ikut memanen rumput laut dan mendayung kayak hingga ke tengah laut. Dengan masih memakai stelan dress tersebut.
Karakter Ibu Susi yang memakai pakaian apapun dengan spontanitas ini membuat mode terlihat lebih dinamis dan tidak ada batasan. Berpakaian sesuai acara dan tempat memang penting. Namun disaat seorang Ibu Susi yang berkepribadian tangguh dan penuh tantangan memakai stelan dress untuk mendayung kayak? Tentu saja ini hal yang dimaafkan dan bahkan revolusioner.
Tapi, tidak setiap orang adalah Ibu Susi Pudjiastuti.
Foto didikh017.