Kata-kata kolaborasi kini menjadi kunci sukses dalam menjual apa saja. Bukan hanya untuk lakunya sebuah produk, namun juga sebagai bukti sebuah bran, produk atau perusahaan terus melakukan inovasi. Yang mana inovasi ini wajib berkembang dan masyarakat selalu menginginkan sesuatu yang belum pernah ada.
Begitu juga dengan Uniqlo, bran pakaian siap pakai asal Jepang yang mengakomodir pakaian-pakaian kasual hingga formal profesional. Kali ini kolaborasi Uniqlo tidak tanggung-tanggung, bersama JW Anderson, desainer pakaian asal Inggris yang sedang menjadi perbincangan editor mode dunia dan pecinta mode. JW Anderson memiliki label atas namanya sendiri dan juga sebagai direktur kretif dari rumah mode yang berasal dari Spanyol, Loewe.
“Bagi saya, inti dari kolaborasi ini adalah bahwa saya meyakini kebebasan memilih fashion, dan saya mengharapkan setiap orang berapapun usianya dapat menemukan sesuatu yang disukainya dalam koleksi ini. Melakukan sesuatu bersama Uniqlo merupakan hal yang sangat menarik, membuat Anda memiliki koleksi pakaian yang universal dan unik”, jelas JW Anderson pada saat konfrensi pers beberapa waktu lalu.
Foto dok. Uniqlo