Sebenarnya nail art yang dulu dikatakan cat kuku atau nail polish atau kuteks, bukanlah hal baru bila ada pria yang mengenakannya. Tapi sejak awal tahun 2020 lalu, pria begitu gemar mewarnai kuku dengan warna-warna polos seperti hitam. Kemudian trend ini dipertegas dengan Asap Rocky dan Harry Styles yang selalu terlihat dengan kuku berwarna.
Sejak itu pula, warna polos pada kuku kemudian bergerak perlahan dengan berbagai ornamen dan kombinasi warna yang lebih berani. Menurut Felicia Irene dari Felizenailart, “Untuk nail art cowok, sekarang mulai ada beberapa. Biasanya memang cowok-cowok yang lebih nyeni”, kata Felice yang sekitar 40% klien-nya adalah pria. Dan menurut pengakuan Felice juga, mereka kebanyakan menggunakan warna-warna monokromatik seperti hitam, putih dan abu-abu dengan model kuku yang tetap dipotong pendek.
Trend ini tentu saja terus berkembang, dari warna-warna monokrom akan beralih pada kombinasi warna pada satu kuku, atau dengan motif grafis bahkan dengan gambar-gambar animasi dan emoji. Tapi batasannya adalah, nail art pada kuku pria tidak menambah panjang seperti pada wanita.
Tertarik ingin mengikuti trend ini? Tidak salah. Tapi siapkan diri untuk lebih ekstra merawat jari dan kuku. Memiliki kuku berwarna artinya artinya Anda juga harus siap merawatnya. Saran Felice, cukup gunakan hand cream/ hand lotion untuk menjaga kelembaban kulit, apalagi disaat hand sanitizer menjadi teman utama saat ini.
Foto dok. Getty Images, Foto utama : Glenn Prasetya
Nail art oleh : Felizenailart; cincin: Bvlgari