Amandari, salah satu resor dari sekian banyak resor Aman resor di dunia, merayakan 30 tahun keberadaannya di Ubud, Bali. Selama itu pula, Amandari telah menjadi benchmark berbagai resor dunia dan Bali khususnya, sebagai tempat berlibur yang konsisten dengan berbagai fasilitas dan jasa yang ditawarkan.
Resor ini telah melewati tiga dekade yang tentu saja tidak mudah. Masa krisis hingga puncak keemasan Bali sebagai destinasi berlibur untuk kaum jetset dan selebriti internasional yang mengharapkan liburan penuh rahasia. Masa krisis pasca bom bali 2002 dan 2005 yang meluluhlantakan industri pariwisata Bali tentu saja berimbas pada resor ini. Namun, Amandari tetap konsisten menjaga nama baik dan reputasinya sebagai resor terbaik di Bali sehingga tamu merasa mendapatkan sesuai dengan yang mereka bayarkan.
Di tahun ke tigapuluh ini, disiapkan berbagai aktifitas untuk tamu. Pikinik di sawah, cooking experience, lomba foto instagram hingga kegiatan yang melibatkan warga lokal dan panti asuhan.
Amandari dibuka setelah resor Aman pertama dibuka di Phuket, Thailand, Amanpuri. Resor yang terletak di pinggir sungai Ayung ini menawarkan keindahan Ubud dan barisan subag serta belantara hutan tropis yang indah. Yang pastinya tidak didapatkan dimanapun.
Foto Amandari