Outerwear, atau kerap disebut dengan ‘outer’, tugasnya adalah melindungi dari sisi luar pakaian utama yang sedang kita pakai. Hm, cukup ribet ya, bagaimana kalau disatukan saja? Pakaian itu langsung berupa outerwear, atau outerwear diciptakan langsung jadi dress. Inilah yang tampak dari presentasi jenama Tod’s koleksi spring 2022 yang ditampilkan di Milan Fashion Week. Walter Chiapponi, designer untuk Tod’s, mengembangkan sportswear dan sikap-sikap kasual yang memang sudah menjadi karakter Tod’s. Outerwear ia oleh menjadi gaun-gaun mini, ada juga yang bersiluet oversized namun diberi efek ramping dengan bagian yang ketat di pinggang. Bahan-bahan yang dipakai berkisar pada nylon gazar yang ringan (yang mampu menggelembung ketika dijadikan wind breaker), bahan wol mentah (yang dianyam-anyam menjadi semacam crochet dengan fringe yang terjuntai bebas). Pilihan warna membuat koleksi ini cukup riang, dari keluarga warna khaki yang hangat kemudian meriah dengan warna-warna emerald, amethyst, tangerine, dan lapis lazuli.
Foto: Alessandro Lucioni / Gorunway.com