Konten video saat ini menjadi sangat popular di semua kalangan. Siapa pun kini lebih senang membuat konten video ketimbang foto. Dan platform TikTok pun menjadi salah satu yang paling digemari saat ini untuk membagikan konten video tersebut. Bahkan konten serial pendek #TikTokShortFilm makin mencuri perharian karena formatnya yang ringan dan sarat makna.

Untuk membuat konten video yang bisa viral, Anda perlu didukung dengan perangkat yang tepat. Samsung Galaxy A73 5G yang baru saja diluncurkan memberikan berbagai fitur dan performa yang hebat untuk membuat konten video -bahkan film pendek- Anda bisa viral atau FYP di TikTok.
Agar konten video yang Anda buat dapat menjadi viral, pastikan Anda melakukan 3 hal berikut ini untuk memaksimalkan Galaxy A73 5G Anda:
1. Pastikan setiap scene yang Anda buat tampil memukau.
Orang akan lebih tertarik menyaksikan konten video yang dibuat dengan resolusi gambar yang maksimal. Jadi, pastikan Anda memanjakan mata pemirsa Anda dengan konten video yang memiliki kualitas gambar yang Awesome dan jernih sehingga orang merasa nyaman dan senang menontonnya. Hal ini tentunya membutuhkan dukungan perangkat kamera yang mumpuni, seperti yang dimiliki oleh Galaxy A73 5G.
Tentu saja karena smartphone ini menggunakan Quad Camera 108MP, resolusi tertinggi sekelas flagship untuk Galaxy A Series saat ini, sehingga dapat membuat hasil video Anda beresolusi tinggi dan begitu jernih. Kamera Galaxy A73 5G ini juga didukung Optical Image Stabilization (OIS) agar hasil video yang Anda ambil smooth alias tidak goyang atau stabil. Kamera ini juga terbukti mampu mengambir gambar dalam kondisi minim cahaya dengan hasil yang lebih cerah, sehingga konten video di malam hari yang Anda ambil dapat lebih indah.

2. Tambahkan backsound musik tanpa takut lag.
Kadang dalam membuat konten video di sosial media termasuk TikTok, tak jarang Anda harus mengambil gambar berkali-kali untuk mendapatkan hasil yang diinginkan. Ditambah proses editing yang membutuhkan waktu lama untuk merangkai semua video yang Anda ambil menjadi sebuah konten yang bagus. Tak hanya itu, Anda juga perlu menambahkan backsound musik yang menarik.
Hal ini kadang memunculkan kendala lag atau hang pada smartphone Anda yang akhirnya membuat proses editing jadi bikin frustasi. Untungnya Galaxy A73 5G dilengkapi dengan prosesor Snapdragon 778G yang memiliki performa Awesome sehingga memungkinkan proses editing yang Anda lakukan berjalan lancer tanpa lag. Anda bahkan bisa bolak balik pindah ke aplikasi lain dengan mulus saat mencari inspirasi untuk konten video Anda.

3. Lakukan quality control dan preview konten video sebelum ditayangkan.
Jangan lupa cek Kembali konten yang Anda buat dan edit sebelum Anda posting ke sosial media. Melakukan pengecekan kualitas konten akan lebih nyaman bila layar smartphone Anda jernih dan lebar, sehingga detil dan warna dapat terlihat jelas.
Untungnya Samsung Galaxy A73 5G menghadirkan Awesome Screen dengan teknologi layar Super AMOLED+ yang memberikan kualitas tampilan terbaik di kelasnya. Anda bisa melihat tiap elemen dari konten yang Anda buat dengan begitu jelas. Ukuran layar yang lapang yaitu 6,7 inci dan resolusi FHD+ membuat Anda dapat menikmati tiap konten dengan begitu immersive berkat kualitas warna yang begitu vivid, detail yang begitu nyata, dan tampilan yang utuh. Tak ketinggalan, ada refresh rate 120Hz yang menjamin pergerakan gambar di layar makin smooth, sehingga mata Anda akan lebih betah ketika scrolling TikTok dan mencari inspirasi konten lainnya.