Valentine adalah hari dimana kesempatan untuk memberikan hadiah lebih spesial dari hari biasanya. Walaupun selalu ada alasan untuk memberi hadiah, tidak ada salahnya saat Valentine memberikan sesuatu yang mungkin pasangan Anda belum miliki atau belum tersampaikan saat hari Natal lalu. Tapi ingat, pria selalu menginginkan hadiah yang fungsional yang bisa digunakan sehari-hari untuk kegiatannya. Please take a look our list below:
1. Sepatu Olahraga
Ini sudah pasti sangat berguna. Lakukan sedikit riset sepatu apa yang didamkan lalu cari tahu lewat portal atau sosial media mengenai sepatu tersebut. Luxina menyarankan sepatu Yeezy Boost 350 V2 Triple White. So cool!
2. Jam tangan
Ini sedikit tricky. Bila pasangan sudah memiliki jam tangan, maka sebaiknya perhatikan jam jenis apa yang disukai. Analog mekanik atau digital? Namun sebaiknya pilih jam tangan klasik analog mekanik yang bisa dipakai puluhan tahun. Seperti Bvlgari Octo Grande Sonnerie dengan strap aligator ini. Ini adalah varian Octo yang paling baru dengan juga tipis dan ringan serta dengan desain yang klasik futuristik.
3. Earphone
Mendengarkan musik sebaiknya memang menjadi kesenangan pribadi apalagi di tempat umum seperti di gym. Dan earphone adalah salah gadget yang sangat membantu tanpa kehilangan gaya dimana saja. Louis Vuitton Horizon Earphone merah dengan logo monogram ini bisa menjadi pilihan yang disukainya.
4. Men’s Purse
Tas pria telah berevolusi menjadi berbagai bentuk dengan berbagai cara pakai pula. Termasuk cross body bag dan tas pinggang. Dior mengeluarkan kembali tas Saddle namun versi pria yang di desain oleh Kim Jones. Tas ini merupakan tas statement yang bisa dipakai saat traveling dan hang out.
5. Kemeja putih
Pria boleh memiliki kemeja putih lebih dari dua. Bahkan lebih dari enam atau satu lusin juga masih wajar. Karena kemeja putih adalah pakaian pria yang paling esensial. Dipakai dengan stelan jas setiap hari, atau dengan khakis, jeans, bahkan celana pendek. Kemeja putih terbaik pilihan Luxina tentu saja dari Hugo Boss. Brand ini memiliki berbagai varian kemeja putih yang sangat banyak. Mulai untuk dipakai formal hingga kasual.
6. Kaos kaki
Bila pasangan Anda selalu memakai kaos kaki yang itu-itu saja, alias selalu warna hitam, coba hadiahkan kaos kaki berwarna netral kali ini. Kaos kaki warna netral itu seperti coklat, navy dan motif garis dua warna. Kaos kaki dari Prada memiliki berbagai pilihan warna yang bervariasi. Formal, fashion dan kasual.
7. Dasi
Aksesoris khusus pria ini tidak akan pernah ada habisnya. Setiap tahun menghadiahkan pasangan sebuah dasi juga tidak masalah. Tapi pilih sesuai selera pasangan, jangan selera Anda. Pilihan dasi dari Ermenegildo Zegna sangat beragam. Dasi kecil dan besar, motif tegas hingga dinamis.