Hermès, rumah mode ternama asal Prancis, resmi membuka butik terbarunya di Plaza Indonesia pada 13 Maret 2025. Dengan desain yang terinspirasi oleh kekayaan alam Indonesia, butik ini menawarkan pengalaman berbelanja yang memadukan tradisi budaya Parisian, estetika kontemporer dengan kearifan lokal.

Relokasi butik ini mencerminkan komitmen Hermès untuk mengapresiasi lingkungan dan budaya setempat, khususnya Indonesia untuk butik terbaru ini. Fasad butik menampilkan desain tiga dimensi yang menyerupai ombak, dengan ubin keramik hijau toska yang berkilauan dan panel rotan semi-transparan yang melengkung anggun, memberikan kesan dinamis dan elegan.
Begitu melangkah masuk, pengunjung disambut oleh lantai mosaik Faubourg khas Hermès dalam gradasi warna biru, tembaga, dan hijau. Area ini menampilkan koleksi perhiasan fashion serta aksesori sutra pria dan wanita, sementara koleksi Hermès Home, beauty, dan parfum menyempurnakan suasana luxury di sekitarnya.

Desain interior butik ini mencerminkan kehangatan dan kelembutan sentuhan tangan para pengrajin. Lantai kayu geometris membimbing pengunjung melewati ruang-ruang eksklusif untuk koleksi kulit dan equestrian. Panel kain yang membingkai ruangan menghadirkan kesan lembut seperti sayap kupu-kupu. Koleksi sepatu dan pakaian siap pakai pria dan wanita ditampilkan dalam ruang-ruang berwarna cerah yang memberikan suasana intim dan nyaman.
Salah satu daya tarik utama adalah salon perhiasan dan jam tangan, yang dihiasi dengan panel hijau dan emas berlapis pernis serta karpet hand-tufted yang menambah kedalaman dan tekstur ruang. Elemen-elemen ini berpadu harmonis dengan pencahayaan khas Hermès, ex-libris dan Grecques, yang memberikan identitas khas bagi butik ini.

Hermès juga menghadirkan sentuhan seni dalam butiknya melalui karya-karya pilihan dari koleksi Émile Hermès serta fotografi kontemporer. Salah satu yang menarik adalah ilustrasi dari seniman Polandia, Jan Bajtlik, yang menggambarkan fauna Indonesia dalam komposisi warna-warna elektrik yang penuh energi.
Sebagai bentuk apresiasi terhadap seni lokal, Hermès berkolaborasi secara kolektif dengan seniman Indonesia, Tromarama, dalam perancangan etalase butik. Dengan konsep perjalanan surreal, etalase ini menggabungkan warisan equestrian Hermès dengan dinamika jaringan kereta kota Jakarta. Interior kereta disulap menjadi lanskap mimpi yang dipenuhi dengan objek dan film animasi yang menggambarkan perjalanan penuh warna dan imajinasi.

Dengan butik terbarunya ini, Hermès mengundang para pelanggan setia dan pencinta mode untuk menjelajahi kreasi-kreasi inovatifnya dalam ruang yang dirancang untuk menghormati keindahan alam dan seni kerajinan Indonesia. Sebagai rumah mode yang telah berdiri sejak 1837, Hermès terus mempertahankan nilai-nilai warisannya dalam dunia artisan, inovasi, serta komitmennya terhadap keberlanjutan dan kreativitas.
Butik baru ini menjadi bukti bagaimana Hermès terus berkembang dengan tetap menghargai keunikan budaya di setiap tempat di mana ia hadir. Dengan harmoni antara tradisi dan modernitas, Hermès Jakarta tidak sekadar menawarkan produk, tetapi juga pengalaman berbelanja yang berkesan dan bernilai seni tinggi.


