Tahun ini, Patek Philippe memperkenalkan satu jam tangan berbasis high complication dengan fitur mutakhir, dentingan musik. 6301P Grande and Petite Sonnerie. Minute Repeater, nama jam tangan ini, merupakan jam tangan manual winding dengan kerumitan pembuatan yang sangat tinggi. Lapis demi lapis komponen yang dibuat merupakan sinergi bergeraknya jarum jam dengan suara denting yang bisa dibuat bursuara dan diam.
Patek Philippe yang terkenal dengan movement Grandmaster Chime, dipergunakan juga pada jam tangan ini, GS 36 -750 PS IRM caliber dari caliber 300. Yang mana movement ini memungkinkan jam tangan untuk memiliki dua denting suara yang berbeda, Petit Sonnerie (denting kecil) dan Grande Sonnerie (denting besar). Yang mana suara ini merupakan indikator penunjuk waktu setiap 60 menit sekali dan bekerja secara mekanikal. Selain itu jam tangan ini juga memiliki minute repeater dengan tiga musik klasik. Jumping small second pada posisi pukul 6 dan power reserve untuk dua fitur yang berbeda. Yang pertama adalah untuk movement indikator yang menyimpan tenaga selama 76 jam, dan untuk strikework selama 24 jam.
Case terbuat dari platinum dengan ketebal 12 mm serta memiliki pelindung dari cuaca humid dan partikel debu. Strap alligator yang elegan dengan buckle kancing lipat sehingga memiliki keamanan yang tinggi saat dipakai. Pada bagian tepi case terdapat satu butir berlian di posisi pukul 12 yang menyiratkan kemewahan understated yang sulit dijangkau.
Foto dok. Patek Philippe