Dalam kisah perjalanan koleksi-koleksi ETRO, jenama dari Italia ini selalu menampilkan busana-busana yang mewah, nyentrik bergaya Boho, berbahan beludru glamor, sutra yang mahal, dengan signature motif paisley yang kerap muncul. Baju-baju tersebut seperti diciptakan untuk dikenakan pada tempat-tempat yang mewah, hotel megah, living room dengan chandelier berkilau. Bagaimana kalau keadaan dunia mendadak seperti saat ini, butuh sesuatu yang pragmatis, dan kasual? Ternyata ETRO bisa lentur mengantisipasi keadaan ini. Saat orang tampil kasual dalam leburan gaya outdoor, leisure, indoor, formal, dan intim jadi satu, ETRO sigap mengubah DNA desain sesuai dengan minat pasar. Tapi tentu saja tetap dalam nafas ETRO yang chic dan berkelas. Elemen pakaian yang ditawarkan antara lain outerwear berupa quilted anorak dengan blok warna terang plus bahan bermotif abstraksi paisley, jaket ini dikenakan dengan rok mini yang nyaris tak kelihatan. Elemen lain, blazer-blazer oversize, sweater bermotif intarsia, celana-celana baggy yang sangat keren pemakaiannya, serta kimono denga lining yang tampak artistik. Tontonlah video presentasi ETRO ini, sangat bright, cerah penuh semangat, model-model melangkah dengan tersenyum menyenangkan, coba lihat apa yang ramai-ramai mereka lakukan di akhir show. Kalian akan berdecak stylish.
Foto: ETRO