Keindahan Negara Bhutan memang telah tersohor ke segala penjuru dunia. Bhutan yang dijuluki sebagai Negara tertinggi di dunia ini memiliki pemandangan alam menakjubkan bak negeri dongeng. Berada di ketinggian rata-rata 3.280 meter di atas permukaan laut, membuat Bhutan menjadi Negara yang cukup terpencil sehingga akses menuju Bhutan menjadi terbatas. Hal ini pula yang membuat berwisata ke Bhutan menjadi sebuah eksklusivitas bagi kebanyakan traveler, yang artinya biaya berwisata ke wilayah ini pun tidak sedikit. Namun, keindahan panorama Bhutan mampu menghipnotis Anda, menghentikan waktu, dan mengusir semua rasa penat dalam jiwa dan raga.
Bagi anda yang ingin menikmati keindahan Bhutan di bulan Desember, Anda kini tak perlu lagi takut kehabisan tiket penerbangan ke Paro International Airport, salah satu bandara internasional di Bhutan. Khusus bulan Desember 2019 dan Desember 2020, Druk Air akan menambah satu penerbangan setiap minggu dari Singapore ke Paro, dan Paro ke Singapore. Druk Air merupakan maskapai penerbangan milik negara Bhutan yang resmi melayani penerbangan ke Bhutan dari beberapa negara. Dengan penambahan ini, maka total jumlah penerbangan pulang pergi ke Bhutan dari Singapore menjadi tiga penerbangan, dengan peningkatan bangku penumpang sebanyak 464 kursi. Lama penerbangan 4 jam 45 menit dengan transit di Guwahati Airport (India) selama 40 menit untuk pengisian bahan bakar.
Cuaca Bhutan di bulan Desember merupakan musim dingin yang cerah, dengan langit biru yang indah, menjadikannya latar belakang foto yang sangat memukau. Dengan suhu dingin yang tidak ekstrim, masih memungkinkan Anda untuk melakukan hiking dengan nyaman di siang hari sambil menikmati keindahan alam dan bangunan penuh warna di Bhutan. Pada malam hari, waktunya menyeruput secangkir hangat butter tea di depan kompor tradisional, sambil menikmati lezatnya chili Cheese yang kenyal khas Bhutan.
Untuk pemesanan tiket Druk Air ke Bhutan serta informasi tentang penerbangan Druk Air ke Bhutan, Anda bisa mengunjungi www.drukair.com.sg