Dua ikon mewah Indonesia, The St. Regis Bali Resort dan The St. Regis Jakarta, bersatu dalam Symphony of the Senses – sebuah perayaan kolaboratif yang mengangkat art of living elegan melalui kuliner, budaya, dan pengalaman kuratorial. Dari pantai tropis Bali hingga kemegahan metropolitan Jakarta, inilah perjalanan sensorial yang dirancang untuk para penikmat gaya hidup global.

Kuliner dan Mixologist
Di Bali, Chef Agung Adriawan dan Mixologist I Gusti Putu Agus Giri menghadirkan pengalaman kuliner yang mendalam, memadukan bahan lokal dengan teknik modern. Sementara di Jakarta, Chef Almatino Gabriel Ibrata dan Senior Mixologist Bigus Moch Agus Setiawan menggebrak dengan inovasi gastronomi dan koktail progresif. Kolaborasi eksklusif ini mempertemukan dua dunia dalam malam spesial di J.J.A dan The St. Regis Bar Jakarta, di mana keahlian kedua destinasi bersatu.

The House of Celebration
Symphony of the Senses bukan sekadar acara, melainkan manifestasi sempurna dari filosofi The House of Celebration. Bagi mereka yang mencari kemewahan yang bermakna, inilah undangan untuk merasakan harmoni kontras: ketenangan Bali yang timeless dan energi dinamis Jakarta. Segera hadir—pengalaman multi-sensori yang akan mengubah definisi luxury Anda.


